7 Cara Alami Memutihkan Gigi

DOKTERCANTIK.COM – Setiap orang tentunya menginginkan gigi sehat dan putih berseri, karena gigi yang sehat dan putih akan menambah rasa percaya diri. Jika gigi anda putih, anda tidak akan ragu-ragu untuk tersenyum lebar dan menjadikan anda semakin menyenangkan di mata orang lain.

Namun bagaimana jika ternyata gigi anda tidak seputih keinginan anda atau malah anda adalah termasuk orang yang memiliki gigi yang kuning? Ada banyak faktor yang bisa membuat gigi kita menjadi kuning.

 

7 Cara Alami Memutihkan Gigi

Berikut kami akan berbagi informasi tentang penyebab gigi tampak lebih kuning dan cara alami membuat gigi tampak lebih putih. Simak ulasannya berikut ini ya.

Penyebab gigi tampak lebih kuning

1. Malas menggosok gigi akan mengakibatkan gigi anda tambak lebih kuning dan mengganggu kesehatan mulut anda, karena itu rajinlah menggosok gigi minimal setiap pagi dan sebelum tidur
2. Sering mengkonsumsi kopi atau teh herbal ternyata dapat memicu gigi tampak lebih kuning
3. Merokok dan meminum alkohol, selain mengganggu kesehatan organ dalam inti tubuh seperti jantung, paru-paru atau ginjal, ternyata juga dapat mengganggu kesehatan mulut dan menjadikan warna pada gigi menjadi lebih kuning.
4. Kurang minum air putih dapat menjadi salah satu penyebab gigi menjadi kuning karena meminum air putih dapat membersihkan sisa kotoran dalam mulut sehabis makan.
5. Jika anda sering mengkonsumsi obat-obatan misalnya suplemen atau bahkan obat tetes mata ini bisa memiliki efek samping yang menjadikan warna pada gigi lebih kuning
6. Jika gigi anda berbehel dan tidak telaten dalam membersihkan gigi dan mulut bisa jadi gigi anda akan tambak lebih kuning disertai nafas tidak sedap karena sisa makanan yang dapat menempel pada kawat gigi anda.
7. Diabetes ternyata juga dapat membuat penderitanya memiliki gigi yang cenderung tampak lebih kuning dan keropos

TERKAIT:  Ketahui 8 Kesalahan yang Sering Terjadi saat Menyikat Gigi

Cara alami membuat gigi tampak lebih putih dan sehat

1. Biji Pinang

Gunakanlah biji pinang yang sudah terkenal berabad-abad lalu bahkan sebelum ditemukannya pasta gigi untuk memutihkan gigi anda. Caranya adalah bakarlah 1 buah biji pinang hingga hangus kemudian dihaluskan sampai lembut dan gosokkan pada gigi secara berkala kemudian cucilah gigi dengan air hinggar benar-benar bersih.

2. Strawberry

Buah strawberry selain sangat nikmat dikonsumsi karena mengandung vit C dan E yang baik untuk kesehatan kulit ternyata juga sangat baik untuk memutihkan gigi. Caranya adalah kunyahlah buah strawberry hingga betul-betul halus di mulut dan usahakan lidah menyentuh seluruh permukaan gigi. Biarkan selama lima menit dan bersihkan cukup dengan meminum air putih daja.

TERKAIT:  13 Makanan Untuk Mempercantik Gigi

3. Kulit Jeruk

Kulit jeruk yang selama ini sering anda buang jika menikmati buah jeruk ternyata juga dapat memutihkan gigi, caranya adalah kulit jeruk bagian dalamnya yang memiliki serabut putih digosok-gosokkan pada permukaan gigi anda setiap hari untuk menghasilkan gigi yang tampak lebih putih alami.

4. Permen Karet

Jika anda hobby mengunyah permen karet maka akan sangat baik untuk membuat gigi anda lebih putih karena permen karet memiliki zat yang dapat memutihkan gigi dan membersihkan noda kuning di gigi anda.

5. Lipstik Merah

Gunakanlah lipstik merah maka gigi anda akan tampak lebih putih dan bibir anda juga akan tampak lebih mempesona.

TERKAIT:  15 Tips Mudah Mengurangi Bau Mulut

6. Siwak

Siwak adalah dahan atau akar pohon yang jenisnya tidak ditentukan asalkan bersih dan lembut dapat digunakan untuk membersihkan mulut dan memutihkan gigi, bahkan jika anda muslim maka siwak tentu tidak asing lagi bukan karena Nabi dan para Sahabat juga menggunakan siwak untuk membersihkan gigi dan mulut.

7. Produk Susu

Rajinlah mengkonsumsi produk susu seperti yogurt atau keju karena mengandung kalsium tinggi sehingga sangat baik untuk memutihkan, menguatkan gigi dan email anda.

**

Demikian info dari kami mengenai 7 penyebab gigi menjadi kuning dan 7 cara memutihkan gigi secara alami. Penting untuk anda ingat adalah rajinlah menggosok gigi dengan pasta gigi yang sesuai dengan kondisi kesehatan mulut anda dan sebaiknya kunjungilah dokter gigi 6 bulan sekali.

Selain itu, rajinlah mengkonsumsi air putih sehingga kesehatan mulut anda terjaga dan menjadikan gigi lebih putih, nafas segar dan anda akan tampil lebih percaya diri. Semoga bermanfaat ya.