DOKTERCANTIK.COM – Untuk alasan kesehatan dan estetika, penggunaan gigi palsu sudah tidak asing lagi buat masyarakat. Gigi palsu yang anda gunakan membutuhkan adaptasi. Pertama kali anda gunakan pastinya menimbulkan rasa tidak nyaman dan itu wajar. Masa adaptasi berlangsung 1-2 minggu. Jangan keburu kesal dan malah tidak menggunakan lagi gigi palsu tersebut.
Dalam masa adaptasi, anda justru harus rajin-rajin “mengadu” ke dokter gigi untuk mendapatkan perbaikan di sana sini. Selain itu, anda harus rutin membersihkan gigi palsu tersebut agar tidak menyebabkan bau ataupun masalah kesehatan gigi dan mulut lainnya.
Dikutip dari International Dental Health Foundatio, dentalhealth.org, berikut cara membersihkan dan merawat gigi palsu anda, karena gigi palsu yang dirawat bisa bertahan lebih lama.
Selain gigi palsu lepasan (yang bisa dilepas) kini sudah ada teknologi gigi palsu implant yang dipasang dengan cara mengaitkan ke gigi lain ataupun ditanam ke gusi anda. Namun untuk bahasan kali ini, cara membersihkan dan merawat gigi palsu yang diuraikan adalah untuk jenis gigi palsu lepasan.
1. Bersihkan Gigi Palsu Secara Rutin
Bersihkan setiap hari seperti anda membersihkan gigi, namun harus diingat gunakanlah pasta gigi khusus untuk gigi palsu, jangan samakan dengan pasta gigi yang digunakan untuk menyikat gigi sehari-hari. Gigi palsu memiliki struktrur yang berbeda dari gigi biasa, oleh karena itu pasta gigi biasa menjadi terlalu keras buatnya dan bisa membuat gigi palsu rapuh dan keropos. Untuk menyikat gigi palsu, gunakanlah sikat yang lembut (bulu sikatnya) dan kecil.
Selain itu lengkapi pula dengan cairan pembersih khusus gigi palsu. Untuk pasta gigi, sikat dan cairan pembersih khusus untuk gigi palsu bisa anda dapatkan di apotik-apotik terdekat dengan anda. Saat membersihkan gigi palsu ada kemungkinan anda menjatuhkannya.
Nah, untuk menghindari gigi palsu menjadi rusak karena terbentur media yang keras maka tempatkanlah handuk atau kain yang dilipat di bawah gigi palsu yang sedang anda bersihkan itu, atau biarkan air tetap menggenang dalam wastafel sehingga jika terjatuh, maka gigi palsu akan jatuh ke dalam air.
Bersihkanlah gigi palsu anda minimal dua kali sehari, dan setiap kali habis makan (jika memungkinkan).
2. Lepaskan Gigi Palsu Setiap Malam dan Rendam Dalam Air Hangat
Saat hendak tidur, sebaiknya gigi palsu anda lepaskan. Hal ini sekaligus memberi waktu bagi gusi untuk beristirahat (bernafas). Saat anda lepaskan, rendamlah dalam air hangat (jangan terlalu panas) untuk mencegah gigi menjadi terlalu kering. Namun jangan lupa, anda bersihkan dulu sebelum direndam. Air yang anda gunakan untuk merendam bisa anda tambahkan dengan larutan cairan pembersih khusus tadi.
3. Rutin ke dokter gigi
Anda dianjurkan untuk memeriksakan kesehatan mulut dan gigi minimal dua kali dalam setahun. Begitu pula dengan gigi palsu anda. Periksakan ke dokter gigi secara teratur untuk melihat kembali kesesuaian dengan bentuk gusi, kemungkinan adanya iritasi dan hal lainnya.
Pastikan perbaikan ataupun penyesuaian dilakukan oleh dokter gigi, jangan anda memaksakan diri melakukannya sendiri. Biarkan yang ahli yang membantu anda.
Semoga bermafaat.