Cara Menghilangkan Stretch Mark Setelah Melahirkan

STRETCH MARK

DOKTERCANTIK.COM – Banyak masalah terkait kesehatan ataupun kecantikan yang timbul setelah melahirkan. Sebenarnya tidak hanya setelah kehamilan, saat persalinan ataupun sebelum melahirkan. Hal ini disebebabkan karena tubuh ibu yang tengah hamil atau telah melahirkan terjadi peningkatan hormon-hormon yang memang dibutuhkan untuk membantu pertumbuhan janin dalam kandungan.

 

Perubahan dan peningkatan hormon-hormon inilah yang mengabikatkan perubahan pada beberapa bagian tubuh seperti misalnya stretchmark, mask of pregnancy ataupun varises. Selain itu, bertambahnya lemak diperut, paha, lengan, pipi juga tidak bisa dihindari. Dari sekian masalah tersebut, stretchmark termasuk masalah yang paling banyak dialami oleh wanita sebelum ataupun setelah melahirkan.

Stretchmark merupakan kondisi dimana munculnya gurat berwarna putih, merah atau hitam pada kulit di area sekitar perut yang biasanya diiringi dengan rasa gatal. Stretchmark ini bias terbentuk akibat peregangan yang berlebihan pada kulit dalam tempo yang singkat.

Selain karena melahitkan, stretchmark juga bias terjadi karena pertambahan berat badan dalam waktu yang cepat. Kondisi ini tentunya akan membuat Anda merasa kurang percaya diri dan merasa Anda tidak cantik lagi.

TERKAIT:  7 Tips dan Cara Merawat Kulit Berminyak

Tapi jangan khawatir, karena stretchmark bisa dihilangkan dan bukan merupakan masalah permanen. Untuk menghilangkan stretchmarkbeberapa kiat berikut akan berguna:

Masker Tomat

Tomat mengandung antioksidan tinggi yang dapat mengurangi beberapa masalah pada kulit, termasuk juga stretchmark. Untuk penggunaannya sendiri, tomat bisa Anda jadikan masker dengan cara mengancurkannya kemudian menempelkannya di area stretchmark. Jika ini dilakukan secara rutin, maka stretchmark bisa berkurang bahkan hilang.

Komsumsi Vitamin E

Bukan rahasia lagi bagaimana manfaat vitamin E terhadap kecantikan kulit. Tokoferol dalam vitamin E merupakan zat yang aktif dalam mengatasi beberapa masalah kulit seperti keriput, kekeringan, menghilangkan kusam, tidak lembab dan Stretchmark.

Vitamin E bisa Anda temukan dalam biji bunga matahari, biji-bijian, almond, bayam, blueberry, prapika, dan beberapa jenis makanan lainnya. Atau, Anda juga bisa mengkomsumsi tablet vitamin E.  

Lidah Buaya

Lidah buaya bisa membantu menghilang Stretchmark karena ia mampu melembabkan kulit secara alami. Selain itu, ia memiliki zat-zat yang sangat baik untuk peremajaan dan pertumbuhan kulit.

TERKAIT:  Panduan Memilih Ukuran Bra Yang Tepat

Caranya adalah dengan mengupas kulit lidah buaya, kemudian potong kecil-kecil. Nah, potongan itulah yang bisa Anda jadikan masker diarea Stretchmark. Lakukan secara teratur agar hasil maksimal. Begitu guratan stretchmark hilang, maka Anda boleh menghentikannya.  

Minyak Zaitun

Minyak Zaitun telah dikenal luas oleh masyarakat untuk kesehatan dan kecantikan. Bahkan, dokter kecantikanpun menganjurkan minyak zaitun untuk kecantikan pasiennya.

Hubungannya dengan stretchmark, minyak zaitun bermanfaat melembabkan dan mengatasi berbagai masalah pada kulit. Sehingga ia sangat cocok untuk menghilangkan masalah stretchmark Anda. Caranya sangat mudah, yaitu tinggal mengolesi area Stretchmark secara merata dengan minyak zaitun.

Masker Wortel

Buah lain selain tomat yang biasa dijadikan sebagai penghilang stretchmark adalah wortel. Caranya hampir sama, yaitu dengan menjadikannya masker. Rebus wortel yang sudah dicuci bersih kemudian dihancurkan. Wortel yang sudah hancur tersebut dioleskan ke area stretchmark  secara merata sambil sedikit dipijit agar nutrisinya benar-benar meresap.

TERKAIT:  5 Macam Olahraga Untuk Menghilangkan Lemak Perut

Asam Glikolat

Selain cara alami seperti yang dijelaskan diawal, Anda juga bisa menggunakan produk yang mengandung asam glikolat untuk menyamarkan guratan yang muncul. Asam glikolat merupakan asam hidroksi alfa yang melipatgandakan pembentukan kolagen dan pengelupasan kulit sehingga sangat cocok digunakan untuk menghilangkan stretchmark.

Hanya saja, obat ini tidak selalu cocok untuk semua orang, karena sifat kimianya yang cukup keras. Untuk menghindari efek negatif  yang terjadi, maka gunakan Asam gikolat yang memiliki kekuatan serendah mungkin atau gunakan cara yang alami saja seperti cara yang lainnya.

**

Nah, itulah beberapa kiat dalam menghilangkan Stretchmark pada kulit pasca melahirkan. Agar hasil bertambah maksimal, Anda bisa memperbaiki pola hidup yang kurang sehat. Untuk mencegah timbulnya stretchmark,  Anda bisa menggunakan kream anti stretchmark sejak usia kehamilan tiga bulan. Hanya saja, pilih produk yang terpercaya dan berkualitas sehingga tidak menganggu kehamilan Anda.

Semoga artikel ini bermanfaat!