Berbuka puasa adalah saat yang pasti sudah ditunggu-tunggu. Ya, selama seharian menahan lapar dan dahaga, saat berbuka puasa adalah waktunya kita dapat kembali menyantap makanan dan minuman, untuk mengganti rasa lapar dan haus seharian.
Di Indonesia, menu berbuka puasa biasa biasanya diawali dengan takjil, yaitu sebutan makanan ringan sebagai pembuka sebelum melanjutkan dengan menu yang lebih berat. Beberapa ragam takjil yang biasa dihidangkan di Indonesia adalah kolak pisang, aneka jajanan pasar hingga minuman segar dan manis.
Setelah menyantap takjil, barulah menikmati hidangan berat seperti nasi dan lauk yang beragam.
Bagaimana jika di negara lain? Tentu menu berbuka puasa akan berbeda dan unik. Berikut adalah beberapa contoh menu berbuka khas negara-negara di seluruh dunia.
Pide Khas Turki
Di Turki, salah satu menu berbuka puasa yang khas adalah pide. Pide dibuat dari tepung yang bentuknya tampak seperti pizza meskipun tidak bundar. Pade biasa dihidangkan dengan topping daging dan sayuran.
Harira Khas Maroko
Masyarakat Maroko sangat menggemari menu makanan yang terbuat dari daging kambing.
Begitu pula saat berbuka puasa, masyarakat Maroko suka memakan sejenis gulai yang berisi potongan daging kambing dan bumbu-bumbu khas Maroko yang rasanya hangat dan pedas.
Brik Khas Tunisia
Takjil kegemaran masyarakat Tunisia? tentu saja Brik. Brik terbuat dari tepung berbentuk pastel atau pun pastry yang berisi daging ikan tuna, potongan keju dan telur yang kaya akan protein. Selain lezat, makanan ini juga sangat sehat.
Medames Khas Mesir
Makanan berbuka puasa di Mesir adalah makanan yang dapat membuat perut terasa hangat, yaitu medames. Medames merupakan hidangan terdiri dari campuran kacang, bawang merah, bawang putih, rempah-rempah dan minyak sayur. Biasa dihidangkan dengan telur rebus yang kaya protein.
Medames yang rasanya sangat kuat dalam membuat perut terasa hangat.
Fesenjan Khas Iran
Menu berbuka puasa khas Iran terlihat sangat mengenyangkan bukan? Ya, Fesenjan adalah makanan khas Iran yang terdiri dari daging ayam atau bebek dengan campuran rempah-rempah khas Iran yang tampah seperti gulai yang kental, dengan taburan buah delima. Biasanya makanan ini disajikan dengan nasi. Wah, sangat unik!
Nasi Briyani khas India
Mungkin kita cukup familiar dengan nasi briyani, yang merupakan hidangan khas India dan Pakistan. Nasi briyani dengan bumbu kari dan rasa yang kuat biasa dihidangkan dengan daging kambing atau ayam.
Fattoush Khas Lebanon
Salad khas Lebanon, Fattoush adalah salah satu makanan berbuka puasa favorit masyarakat setempat. Fattoush biasanya berisi potongan sayur-sayuran segar, alpukat, daun mint, daging buah delima, kacang-kacangan hingga potongan daging ayam. Sangat lezat dan menyehatkan!
Gullac Khas Turki
Selain Pide, Turki juga memiliki makanan penutup lezat, yaitu Gullac. Gullac sangat terkenal di Turki sejak jaman Kaisar Ottoman pada akhir 1400-an. Makanan penutup yang manis ini berbahan lembaran pastry yang direndam dalam susu hangat dengan taburan kacang atau buah delima dan dilumuri air mawar yang sangat harum.
***
Itulah beberapa contoh makanan berbuka puasa berbagai negara di dunia yang tampak sangat lezat! Menu-menu tersebut mungkin saja menjadi inspirasi menu berbuka puasa Anda. Semoga bermanfaat.