DOKTERCANTIK.COM – Kebiasaan terlalu lama menatap layar ataupun aktifitas lainnya yang dapat memicu mata bekerja lebih dari biasanya dapat membuat mata menjadi lelah. Padahal mata memiliki fungsi paling penting dan sangat berharga.
Apabila seseorang sudah mengalami yang namanya mata lelah, maka kondisi seperti ini akan mempengaruhi kemampuan penglihatannya. Menurunnya fungsi penglihatan tentu saja akan berimbas pada kinerja seseorang.
Untuk itulah pada kesempatan kali ini kita akan mengulas tentang penyebab mata menjadi lelah dan beberapa tips cara mengatasi mata lelah yang Anda alami.
Faktor Penyebab Mata Menjadi Lelah
Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan mata menjadi lelah, antara lain sebagai berikut:
Kurangnya Istirahat
Karena banyaknya pekerjaan di kantor yang belum diselesaikan biasanya akan menjadi kerja lembur, atau pekerjaan tersebut dibawa pulang dan menyebabkan Anda menjadi kurang tidur pada malam hari untuk mengerjakan pekerjaan kantor tersebut.
Dengan kebiasaan kurang tidur seperti itu, maka akan menyebabkan mata menjadi berat dan bengkak, dan akan timbul lingkaran hitam yang biasa disebut dengan mata panda.
Aktivitas di depan layar monitor
Banyak sekali orang yang tidak ingin menyia-nyiakan waktunya demi menyelesaikan tugas-tugas yang berhubungan dengan komputer yang terdapat layar monitor.
Dengan Anda sering menatap layar komputer, tv ataupun layar lainnya secara berlebihan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan kantor atau sedang main game. Hal tersebut dapat mengakibatkan terjadinya ketegangan mata secara berlebih dan akan membuat mata Anda menjadi lelah.
Membaca terlalu lama
Biasanya orang yang hobinya membaca atau seorang kutu buku yang senang sekali membaca dan mereka ingin menyelesaikan bacaan buku tersebut tanpa adanya istirahat, maka akan dapat mengakibatkan matanya lelah.
Ditambah lagi apabila membacanya dilakukan secara berlebihan atau terus menerus dalam cahaya yang redup, maka sudah dipastikan akan terjadinya ketegangan pada mata yang dapat membuat matanya menjadi lelah.
Pola makan
Dengan kurangnya asupan air juga bisa menjadi salah satu penyebab mata menjadi mudah lelah. Selain itu kurangnya asupan vitamin b12, vitamin D dan vitamin K dari makanan juga bisa menyebabkan mata menjadi mudah lelah.
Tips dan Cara Mengatasi Mata Lelah
Kita sudah melihat berbagai macam penyebab mata lelah yang kebanyakan membuat mata menjadi kurang enak untuk dipandang dan juga dapat menurunnya kinerja mata.
Nah, di bagian ini kita akan mengulas tentang cara mengatasi masalah mata lelah. Berikut ini adalah 4 tips dan cara mengatasi mata lelah yang bisa Anda lakukan dengan mudah di rumah:
(1) Mengompres mata dengan handuk atau tisu dingin
Caranya, rendamlah handuk atau tisu ke dalam air dingin lalu tempatkan di kedua mata yang lelah, diamkan hingga beberapa saat, lalu angkat handuk dan ulangi lagi hingga mata Anda terasa menjadi lebih segar.
Mengompress mata dengan air dingin beberapa kali sehari ini dapat membantu untuk merilekskan mata dan juga mengurangi ketegangan yang menjadi penyebab kelelahan.
(2) Menempelkan potongan mentimun, kentang atau strawberry pada mata
Caranya, potonglah mentimun atau kentang menjadi beberapa bagian lalu tempatkan pada mata dan diamkan sekitar 15-20 menit atau bisa juga dengan meletakkan buah strawberry dingin yang sebelumnya sudah disimpan di kulkas beberapa saat pada kelopak mata sambil terpejam.
(3) Memanfaatkan kantong teh dingin
Caranya, seduh sekitar 2 kantong teh ke dalam rebusan air di panci kecil, sekiraya sudah mendidih lalu matikan dan kemudian dinginkan untuk mengeluarkan panasnya.
Setelah kantong the tersebut benar-benar sudah dingin, kemudian letakkan kantong the tersebut pada mata dan buatlah kondisi menjadi rileks.
(4) Merendam kapas bola dengan susu dingin atau air mawar
Caranya, ambillah semangkuk susu dingin atau air mawar, lalu celupkan kapas bola ke dalamnya dan letakkan di kelopak mata Anda dengan posisi mata tertutup.
***
Demikianlah pembahasan tentang penyebab mata lelah dan beberapa cara untuk mengatasi mata lelah yang bisa anda lakukan dengan cara alami. Semoga bermanfaat.