Mengintip Trend Fashion Lebaran 2015

DOKTERCANTIK.COM – Lebaran sudah di depan mata. Setelah memasuki Ramadhan, menjalankan puasa selama satu bulan penuh tidak akan terasa, jika dilakukan dengan ikhlas dan hanya mengharap ridhoNya semata. Berikutnya saat menyambut hari raya nan fitri, bersiaplah segenap kaum muslim menampakkan kebahagiaan atas kemenangan.

Sebagian kalangan berpendapat bahwa hal yang terpenting saat lebaran bukanlah baju baru, mukena baru, sarung baru, dan sebagainya. Melainkan hati yang baru, yaitu hati yang bersih setelah menjalani ibadah secara maksimal.

 

Mengintip Trend Fashion Lebaran 2015

Namun, sepertinya sudah menjadi tradisi yang mendarah daging, ketika hampir semua orang tampil dengan busana yang istimewa, paling cantik, paling bersih dan paling baru, demi memancarkan kegembiraan atas kesucian hati, atau sekedar menunjukkan eksistensi di tengah suasana kebersamaan.

TERKAIT:  Apa Sih Sebenarnya Fungsi Syal Untuk Kita?

Bagaimana dengan Anda? Sudahkah Anda mempersiapkan lebaran nanti dengan sempurna? Sebelum Anda berbelanja kebutuhan lebaran, sebaiknya Anda simak trend fashion lebaran 2015 berikut ini:

1. Busana muslimah

Yang menjadi tren saat ini bukan lagi jilbab ikat atau kerudung yang diikatkan di leher dan hanya menutup kepala atau rambut saja. Busana gamis syar’i, yaitu yang sesuai dengan syari’ah atau aturan dalam agama Islam, berupa pakaian dan hijab yang menutup leher, dada serta lekukan tubuh lainnya, sudah menjadi kebutuhan di kalangan kaum muslimah.

Apalagi sejak banyaknya selebriti wanita yang berhijrah dan menutup auratnya, serta munculnya ustadzah-ustadzah dari golongan artis, maka semakin marak pula model busana muslimah di pasaran. Selain gamis syar’i atau gamis maxi dengan bahan spandek atau jersey, hijab atau kerudung model pashmina berbahan sifon juga laris dikenakan tahun ini.

TERKAIT:  Bingung Memilih Sepatu yang Tepat? Ini Dia Tipsnya!

2. Baju koko pria

Laki-laki tidak boleh ketinggalan tren dengan kaum perempuan. Baju koko model simetris sepertinya sudah bukan zamannya lagi. Koko bermotif asimetris yang diperkaya nuansa etnik plus berbagai gaya kerah, lengan, kancing maupun kantung saku, menjadi daya tarik yang tidak kalah dengan busana wanita.

Selain itu, busana muslim sarimbit atau berpasangan laki-laki dan perempuan juga terlihat menarik. Pasangan suami-istri yang mengenakan busana dengan warna, bahan dan motif senada dapat mencerminkan keluarga yang sakinah dan kompak.

3. Mukena

Mukena bali dan mukena pelangi yang sedang merebak di kalangan kaum muslimah juga akan mewarnai lebaran tahun 2015 ini. Melaksanakan sholat Idul Fitri bersama keluarga rasanya belum lengkap jika tidak mengenakan mukena baru.

TERKAIT:  Masalah Kesehatan pada Bayi Baru Lahir

4. Baju muslim anak-anak

Anak-anak sekarang tidak mau kalah dengan orang dewasa. Jika sang ibu memakai busana syar’i, maka buah hati pun bisa mengenakan pakaian serupa dengan dimodifikasi sedemikian rupa sehingga penampilan kekanakannya tidak hilang.

Warna-warni ceria tetap menghiasi busana muslim anak-anak, demikian pula dengan gambar tokoh-tokoh kartun kesayangan mereka, atau bahkan dengan model busana yang hampir menyerupai tokoh kartun tersebut, seperti Elsa dan Anna dalam film “Frozen”, Masha and The Bear, Sofia The First, juga menambah kebahagiaan anak-anak.

**

Nah, bagi Anda yang ingin merayakan lebaran tahun 2015 dengan penuh makna bersama keluarga, jangan lupa ya, fashion bukanlah yang utama, melainkan kebersamaan, kerukunan dan keikhlasan.

Selamat merayakan Idul Fitri!